Dalam rangka mengoptimalkan pemahaman tenaga Penilik dan Pamong Belajar terhadap tugas pokoknya, maka Direktorat Guru Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (Dit. Guru PAUD dan Dikmas) dan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Teknis Jabatan Fungsional Penilik dan Pamong Belajar yang dilakukan secara blended bagi pemangku jabatan Penilik dan Pamong Belajar yang baru menjabat di seluruh Indonesia.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Minggu - Rabu tanggal 16 – 19 Oktober 2022 yang bertempat di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta. Dengan rincian peserta dari unsur Penilik 80 orang sedangkan unsur Pamong Belajar 70 orang.
Setelah sebulan berselang dari acara kegiatan, maka pengumuman hasil pun turun. Berdasarkan surat Nomor: 2382/B4/PP.01.10/2022, diinformasikan bahwa peserta Bimtek Jabfung tahun 2022 dari unsur Penilik maupun Pamong Belajar seluruhnya dinyatakan lulus. Dengan demikian maka tidak ada satu pun peserta yang harus mengikuti remidial kegiatan bimtek ini.
Berikut ini adalah surat pengumuman berisi daftar nama peserta Bimtek Jabfung Tahun 2022 yang dinyatakan lulus. Silakan klik DI SINI untuk mengaksesnya.
0 comments:
Posting Komentar